Jumat, 17 Februari 2012

AWAL INSAN DALAM DUNIA

Kini hadir insan mulia
Menambah bilangan nyawa dunia
Dari tangisnya dia mengakui,
"Aku disini" dalam jalan tuhan
Tuk Ibunda dan Ayahanda,
"Aku titipan ilahi" untuk kalian

Tangannya, kakinya menghentak
Meregangkan urat yg lama mengkerut
Belum berani dia membuka mata,
Takut terangnya dunia

Tetap dalam tangisnya
"Potonglah juluran pita nafasku,
Aku sudah menghirup dinginnya udara"
Sakit pertama dalam indahnya hidup
Dengan penuh cinta terputuslah

Tangisnya terpendam
"Aku ingin tidur, sebelum menghadap dunia"
Dalam peluk ibunda,
Dalam cahaya tenang ayahanda, tidurlah

Awal langkah insan
Dalam kisah dunia

Kamis, 16 Februari 2012

ANDAI BUMI TETAP BEGINI

Duduk disini,
Di bawah pohon rimbun dengan hijaunya daun
Serat pohon menjadi sandaran badan yg lelah
Eloknya lambaian rumput menggelitik kaki yg menjulur telanjang
Rumput yg menebal bak karpet tebal yg nyaman untuk ku duduki

Angin yg ada bermain
Daun saling bersalaman mendesis
Kicau burung Pleci bernyanyi riang
Alam pun bernyanyi

Sejauh mata telanjang memandang
Hamparan hijau dalam cahaya kuning membentang
Tak sering gedung asri menjulang
Menanmbah warna pandangan mati

Bumi yg begitu asri
Dengan beribu inspirasi
Hingga mentari pun berseri setiap pagi

Andai bumi tetap begini
Namun kini hanya di hati
Mungkinkah akan kembali???